Rabu, 29 Desember 2010

CARA MENGHILANGKAN ASAP DAN BAU ROKOK DI RUANGAN

Kategori: Property

Anda kesal karena bau asap rokok memenuhi ruangan. Padahal Anda sendiri tidak suka merokok. Tenang, ada solusinya. Pakai cuka, bau rokok hilang dalam semalam Kalangan non perokok pasti kesal ketika mendapati sebuah ruangan berbau tak sedap gara-gara asap rokok. Asap rokok bertebaran, menyisakan bau apak yang enggan hilang. Apalagi di ruangan-ruangan tertutup dan ber-AC.
Banyak orang mengambil jalan pintas, menyamarkan bau rokok dengan pewangi ruangan. Padahal itu bukan solusi jitu, karena aroma harum dari pewangi ruangan, jika bercampur dengan bau rokok, malah menghasilkan bau yang semakin "aneh".
Jadi, solusinya mudah saja, segera usir bau rokok yang menganggu diawali dengan membuka jendela dan pintu lebar – lebar. Setelah itu pakai cuka makan. Cukup lakukan empat langkah mudah.
  1. Siapkan cuka dan beberapa buah mangkuk kecil. Tuangkan beberapa cuka ke mangkuk kecil tadi. Campurkan pembersih beraroma pinus.
  2. Letakkan mangkuk-mangkuk berisi cuka tadi ke sudut-sudut ruangan yang berbau tak sedap.
  3. Biarkan selama satu malam. Keesokan harinya, bau tak sedap dari asap rokok segera hilang.
  4. Semprotkan pengharum ruangan di sekitar lampu sebelum dinyalakan. Panas lampu akan menyebarkan aroma wewangian di ruangan tersebut.
  5. Hilangkan bekas abu atau aroma rokok yang menempel di karpet atau sofa dengan menaburkan baking soda di atas karpet atau sofa. Biarkan semalam, lalu bersihkan dengan vacuum cleaner.
  6. Bau rokok yang membandel di beberapa bagian karpet, misalnya bisa dihilangkan dengan cara membasahkan handuk kecil dengan cuka, lalu cipratkan sedikit demi sedikit di area yang berbau.
  7. Bisa juga dengan menaruh activated carbon dalam ruangan yang banyak orangny untuk memperbaiki udara di dalam ruangan tersebut.



By: Ririn Yanuar 

2 komentar: